on

Spesifikasi dan Harga Motorola Moto E

Motorola Moto E bakal menjadi andalan Motorola berikutnya yang masuk ke Indonesia setelah beberapa waktu lalu sukses dengan ponsel murah Motorola Moto G. Sama halnya dengan Moto G, Moto E pun juga dirancang sebagai ponsel kelas low-end yang dijual dengan harga terjangkau namun tanpa mengesampingkan kualitas maupun fitur. Meski baru akan masuk ke Indonesia namun sebenarnya HP Android murah ini sudah mulai diperkenalkan sejak bulan Mei tahun ini.

Berbeda dengan Moto G yang hanya mengandalkan memori internal saja, Moto E sudah menawarkan slot microSD. Artinya pemilik ponsel ini bisa menyimpan file musik, video, foto dan sebagainya pada memori eksternal. Sementara memori internal sepenuhnya bisa dimanfaatkan untuk penyimpanan aplikasi.

Harga Motorola Moto E
Jual Motorola Moto E

Motorola Moto E sendiri bisa dikatakan sebagai downgrade dari Moto G yang sudah ada terlebih dahulu. Ditilik dari harganya Motorola Moto E menawarkan harga kelas low-end namun dari spesifikasi Motorola Moto E bisa disetarakan dengan ponsel kelas mid-end. Diperkirakan harga Motorola Moto E akan berada di kisaran Rp 1,5 jutaan karena diposisikan untuk bersaing langsung dengan Samsung Galaxy Fame.


Spesifikasi Motorola Moto E

Motorola Moto E Dual SIM Specifications


- 1.2 GHz Dual-Core Qualcomm Snapdragon 200 Processor
- 1 GB RAM
- 4.3 Inch QHD IPS Touchscreen Display
- Dual SIM
- 5 MP Rear Camera
- 3G
- WiFi
- Bluetooth
- 1980 MAh Battery.

Kelebihan dan Kekurangan Motorola Moto E

(+) Desain yang elegan.
(+) Casing dengan finishing baik
(+) Daya tahan baterai yang panjang
(+) Sistem operasi Android 4.4
(+) Slot micro SD

(-) Tidak ada kamera depan
(-) Kapasitas internal memori masih sama seperti Moto G yaitu 4 GB
(-) Kualitas kamera tidak terlalu istimewa

Seperti sudah disinggung bahwa harga Motorola Moto E tak akan jauh berbeda dari Samsung Galaxy Fame dan Nokia Lumia 520 karena pada dasarnya ketiga ponsel ini berada di kelas yang sama. Ketiadaan kamera depan serta internal memori yang lebih kecil menjadikan harga jual Moto E bisa ditekan lebih murah dibanding Moto G.

Spesifikasi Motorola Moto E

Harga Motorola Moto E Indonesia

Motorola Moto E masuk Indonesia

Spesifikasi Harga Motorola Moto E

Harga Motorola Moto E rasanya takkan dibanderol lebih dari Rp 1,5 juta jika melihat positioning serta spesifikasinya. Namun sekali lagi semua itu masih sekedar perkiraan sebab hingga tulisan ini dibuat ponsel tersebut masih belum resmi dirilis di Indonesia. Pastinya ponsel ini adalah ponsel dengan harga terjangkau karena bukan ponsel high-end seperti Oppo Find 7a Harga resmi dan review Motorola Moto E akan segera dirilis di http://bursahargaponsel.blogspot.com/ begitu ponsel tersebut masuk ke Indonesia beberapa waktu lagi.