on

Spesifikasi dan Harga Smartphone Asus Pegasus X002 4G LTE

Smartphone Asus Pegasus X002 yang baru saja dirilis menjelang hari Natal 2014 lalu tampaknya bakal memperkokoh posisi pabrikan asal Taiwan tersebut sebagai salah satu pemain penting di industri ponsel. Setelah sebelumnya sukses dengan lini smartphone Asus Zenfone kini produsen yang beberapa tahun silam terkenal sebagai produsen motherboard berkualitas itu merilis smarphone Asus yang mendukung jaringan 4G LTE dengan harga yang tetap terjangkau.

Spesifikasi Smartphone Asus Pegasus X002

Spesifikasi Asus Pegasus X002 sendiri relatif menjanjikan dengan prosesor 64-bit quad-core. Berbeda dengan seri smartphone Asus Zenfone yang menggunakan prosesor Intel, kali ini produsen asal Taiwan itu mengandalkan MediaTek MT6732 didamping RAM dengan kaapasitas 2 GB.
Sedangkan untuk layarnya Asus menempatkan layar berukuran 5 inch dengan resolusi 720 x 1280 pixels di ponsel terbarunya ini.

Spesifikasi dan Harga Smartphone Asus Pegasus X002 4G LTE

  • 5-inch (1280 x 720 pixels) capacitive multi touch display
  • 1.5 GHz quad-core MediaTek MT6732 64-bit processor with Mali-T760 GPU
  • 2GB RAM,16GB internal memory, expandable memory up to 32GB via micro SD
  • Android 4.4 (KitKat) with Zen UI
  • Dual SIM
  • 8MP rear camera with LED flash, f/2.0 aperture
  • 5MP front-facing camera, f/2.2 aperture, 88-degree wide-angle lens
  • Dimensions:146 x 73 x 9.9mm; Weight 140g
  • 4G TD-LTE / 3G HSPA+, WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.0, GPS
  • 2500 mAh battery

Standarnya smartphone Asus terbaru ini menjalankan sistem operasi Android KitKat 4.4 berikut tampilan antar muka ZenUI. Meski belum ada penjelasan resmi dari Asus namun cukup rasional jika diasumsikan pihak produsen akan menyediakan update Android Lollipop secara resmi pada saatnya. Sementara untuk fitur kamera yang diusung relatif standar untuk ukuran smartphone kelas mid-low yaitu 8 MP sebagai kamera utama dan 5 MP di bagian depan.

Media penyimpanan internal (memori internal) hanya tersedia dalam satu pilihan yaitu 16 GB, sedangkan kapasitas memori ekternal yang didukung hingga kapasitas 64 GB.

Sebagaimana sudah disinggung bahwa smartphone Asus terbaru ini sudah mendukung koneksi jaringan 4G LTE, koneksi lain yang didukung adalah Wi-Fi, Wi-Fi direct, GPRS/ EDGE, GPS/ A-GPS, Bluetooth 4.0 dengan A2DP dan Micro-USB.

Smartphone Asus Pegasus X002 yang mengusung baterai dengan daya 2500 mAh ini tersedia dalam beberapa pilihan warna casing yaitu putih, hitam, gold dan merah.

Harga Smartphone Asus Pegasus X002

Harga smartphone Asus Pegasus X002 saat ini dibanderol CNY 799 atau sekitar $128.5, artinya harga Asus Pegasus X002 ini lebih murah dibandingkan Asus Zenfone 5 yang notabene belum mendukung jaringan 4G LTE. Sayangnya sampai saat ini masih belum jelas apakah Asus Pegasus X002 bakal hadir di Indonesia dan negara-negara di luar Cina lainnya.