on

Oppo R7 Plus: Phablet Android Lollipop dengan Pemindai Sidik Jari

Kehadiran Oppo R7 Plus seolah ingin menegaskan bahwa produsen smartphone asal Cina tersebut tak ingin menyia-nyiakan momentum Oppo R7 yang mendapat respon positif semenjak resmi dirilis. R7 sendiri menuai sukses salah satunya berkat desain elegan berbahan magnesium seperti yang digunakan pada pesawat terbang.

Oppo R7 Plus pada dasarnya memiliki DNA yang sama dengan R7, namun dengan ukuran layar yang lebih besar maka lebih pas jika dikategorikan sebagai phablet. Dengan dimensi 158 x 82 x 7.8 mm, bobot 203 gram serta layar berukuran 6 inch soal kenyamanan memang tak sebaik R7. Sebagian konsumen nyatanya tak terlalu merisaukan konsekuensi keparaktisan demi beroleh layar yang lebih lebar.

Kualitas Oppo R7 Plus


Mengulas Spesifikasi Phablet Android Oppo R7 Plus

Layar AMOLED berukuran 5 inch yang digunakan oleh Oppo R7 Plus menampilkan resolusi 1080 x 1920 pixels dan menghasilkan tingkat kepadatan warna mencapai 367 ppi. Layar berukuran besar ini dilapisi oleh Corning Gorilla Glass 3 untuk meminimalisir goresan yang mungkin terjadi.

Fitur yang menarik adalah pemindai sidik jari, Oppo menamainya Touch Access dan memiliki metode enkripsi serta unlocking yang lebih efektif dibanding pemindai sidik jari biasa yang ditemukan pada bebera kompetitornya. Pengguna bisa menyimpan hingga 5 sidik jari yang nantinya akan digunakan untuk melakukan unlocking, enkripsi perangkat lunak serta mengatur guest mode.

Spesifikasi dan Harga Oppo R7 Plus

Sama halnya dengan Oppo R7, R7 Plus masih mengandalkan chipset Mediatek MT6752 dengan prosesor octa-core berkecepatan maksimal 1.7 GHz serta GPU PowerVR G6200 yang terintegrasi. Performa multitasking ditangani oleh RAM dengan kapasitas 3 GB. Dan seperti pada Opp R7 pula Anda bisa mengharapkan tingkat fluiditas yang baik beserta waktu loading aplikasi yang singkat.

Kamera utama 13 MP dan kamera sekunder 8 MP sudah dibahas dalam review Oppo R7 karenanya tak perlu lagi diulas panjang lebar. Fitur penting pada kamera selfie Oppo R7 Plus adalah Beautify 2.0+ dan ultra-clear flash shot yang mampu memaksimalkan kualitas foto.

Kamera Oppo R7 Plus

Selain kapasitas media penyimpanan internal sebesar 32 GB pengguna juga bisa menambahkan memori eksternal yang mendukung hingga kapasitas maksimal 128 GB.
Oleh karena ukuran layar yang lebih besar maka pihak produsen memberikan kapasitas baterai yang lebih besar pula yaitu 4100 mAh. Fitur flash charging sebagaimana dimiliki oleh Oppo R7 bisa diketemukan pada Oppo R7 Plus. Hanya dengan pengisian ulang selama 5 menit Anda sudah bisa mendapatkan waktu bicara talk time selama 2 jam.

Sistem operasi yang menjadi bawaannya adalah Android 5.1 Lollipop dengan tampilan antar muka Color OS 2.1 yang kecepatan boot-up-nya diklaim lebih cepat 30% dibanding smartphone atau phablet lain dengan spesifikasi setara.
Meski tak setiap konsumen di Indonesia peduli namun fakta bahwa phablet Android buatan Oppo ini mendukung jaringan 4G LTE tetap layak dimasukkan ke dalam daftar kelebihan Oppo R7 Plus.

Impresi Awal Phablet Android Oppo R7 Plus

Sulit mencari kelemahan Oppo R7 Plus sejauh ini. Desain yang elegan nan premium, performa melebihi ekspektasi belum lagi sederetan fitur mulai dari kamera hingga pemindai sidik jari yang mumpuni rasa-rasanya layak ditebus dengan harga Oppo R7 Plus yang diperkirakan bakal ada di kisaran Rp 5 juta-an. Mungkin satu-satunya kekurangan adalah dukungan layanan purna jual yang masih membuat calon konsumen di daerah pilih memalingkan muka ke phablet buatan LG atau Samsung.