Samsung Galaxy S6 Active yang sebelumnya masih sekedar spekulasi beberapa hari lalu secara resmi sempat ditampilkan oleh situs resmi Samsung US (Amerika Serikat). Oleh karena merupakan bagian dari situs resmi perusahaan asal Korea tersebut maka informasi spesifikasi Samsung Galaxy S6 Active yang ditampilkan boleh dibilang sangat solid.
Spesifikasi Samsung Galaxy S6 Active
Dari spesifikasi yang ditampilkan tersebut hampir kesemuanya sama persis dengan spesifikasi Samsung Galaxy S6 yang sudah beredar saat ini. Sebut saja layar berukuran 5.1 inch dengan teknologi Super AMOLED, chipset Exynos 7420 dengan prosesor 8 core, kapasitas memori internal sebesar 32 GB, kamera utama 16 GB serta kamera sekunder 5 MP di bagian depan.
Sayangnya sebagaimana disebutkan oleh sumber yang sama salah satu fitur andalan Samsung Galaxy S6 yaitu pemindai sidik jari tidak akan tersedia pada Samsung Galaxy S6 Active. Kapasitas baterainya pun sedikit lebih besar dari versi standarnya yaitu 2.550 mAh dan tersedia pula slot microSD yang tak ditemukan pada versi standar.
Dari sisi dimensi keduanya masih sangat identik dengan 143.5 x 70.6 x 6.85 mm serta bobot 138 gram. Sudah dipastikan bahwa Samsung Galaxy S6 versi Active ini anti debu serta anti air sebagaimana halnya Samsung Galaxy S5 Active, hanya saja sumber resmi tersebut tidak menyebutkan apakah smartphone Android terbaru keluaran Samsung ini sudah mengantongi sertifikasi MIL-STD-810G yang menunjukkan dirinya bukan saja mampu menahan air tawar namun juga air laut, berikut goncangan, kelembaban ekstrem, hujan, radiasi matahari serta vibrasi seperti yang diharapkan oleh calon konsumen yang merupakan pangsa pasar utama Samsung Galaxy S6 Active selama ini.
Harga Samsung Galaxy S6 Active
Samsung Galaxy S6 Active bakal tersedia dalam dua pilihan warna yaitu Cameo White and Titanium Black. Sayang sekali bukan saja
harga Samsung Galaxy S6 Active tidak disebutkan di sana namun beberapa saat setelah informasi ini bergulir di dunia maya tiba-tiba halaman produk yang dimaksud menghilang dari situs resmi Samsung US. Kemungkinan pihak Samsung belum siap mengumumkan keberadaan produk ini secara resmi.
Sumber:
Samsung US