Lenovo belum lama ini memperkenalkan seri terbaru dari hybrid laptop Lenovo Yoga. Melanjutkan ketenaran nama Lenovo Yoga yang mulai menguasai kategori laptop lipat tersebut perusahaan asal Cina ini merilis Lenovo Yoga 700 sebagai penyempurnaan dari seri sebelumnya dan kini menjalankan sistem operasi Windows 10.
Dari sisi perangkat keras memang tak tampak banyak perubahan selain penggunaan prosesor Intel generasi terbaru (generasi VI). Namun bukan berarti laptop lipat ini tak layak untuk disoroti, pasalnya penyempurnaan di sektor perangkat lunak seperti sistem operasi serta driver ubahan yang dilakukan diklaim memiliki dampak signifikan.
Desain dan Spesifikasi Hybrid Laptop Lenovo Yoga 700
Dari sisi desain Lenovo Yoga 700 yang diposisikan sebagai laptop kelas menengah tampak benar-benar menempatkan diri di antara build quality laptop Lenovo untuk segmen high-end dengan entry-level. Ketebalan yang mencapai 0.72 inch memang tak menjadikannya sebagai laptop tertipis yang ada di pasaran, namun berkat desainnya ia terkesan lebih tipis dari dimensi sebenarnya. Selain itu ketebalan pada bagian sasis tersebut justru membuat laptop terbaru keluaran Lenovo ini terasa lebih kokoh sekaligus solid dibanding beberapa kompetitor sekelas.
Oleh karena sasis yang solid itu pulalah maka keyboard laptop Lenovo ini juga terasa kokoh kala digunakan, tidak seperti kebanyakan hybrid tablet yang beredar di pasaran saat ini. Selain itu memang keyboard-nya sendiri mengadopsi dari laptop Lenovo di segmen high-end yang sudah tersohor dari sisi durabilitas dan kenyamanannya. Sementara itu meski trackpad-nya belum mengadoopsi serat kaca namun terbukti mulus dan sensitif kala dioperasikan.
Beberapa bagian dari casing serta keyboard Lenovo Yoga 700 memang masih menggunakan material plastik namun kualitasnya tidak meragukan, bukan saja kokoh namun relatif tahan terhadap goresan.
Pada beberapa bagian yang diperlukan sang produsen juga memberikan permukaan bertekstur dengan tujuan tidak licin kala digunakan.
Lenovo Yoga 700 juga menyediakan interface yang cukup lengkap untuk ukuran laptop masa kini seperti port audio (3.5 mm), 1x USB 2.0, 2x USB 3.0, mini HDMI serta card reader. Sayangnya di sini pula terlihat kelemahan Lenovo Yoga 700 yang cukup mengecewakan, pasalnya entah dengan latar belakang apa ukuran card reader ini terlalu kecil untuk SD card maupun kartu memori tipe lain.
Dari sisi perangkat keras, untuk unit yang diulas di kali ini menggunakan prosesor Intel Core i5 generasi ke-enam dengan RAM sebesar 8 GB, SSD 128 GB serta Intel 520.
Berbeda dengan Microsoft Surface Pro 4 yang tidak menggunakan fan aktif sehingga senyap selama penggunaan, Lenovo Yoga 700 masih mengandalkan fan aktif. Meski demikian selama pengujian beberapa jam streaming video ternyata kipas ini tidak menjadi berisik. Tampaknya prosesor Intel generasi terbaru yang terkenal efisien serta tidak mudah panas menjadi penyumbang terbesar kondisi tersebut.
Walau demikian dari sisi performa tampak ada kekurangan sebagai akibat dari prosesor Intel terbaru tersebut. Bukan hanya Lenovo Yoga 700 namun juga Microsoft Surface Pro 4 dimana pada beberapa kejadian tampak terjadi lag. Beberapa kali juga gagal memasuki mode wake selepas memasuki mode sleep. Konon driver yang belum sempurna dengan prosesor terbaru ini merupakan alasannya.
Hal lain yang menjadi kelemahan laptop lipat Lenovo Yoga 700 ini adalah ketiadaan kamera yang mampu mendukung penggunaan salah satu fitur andalan Windows 10 yaitu Windows Hello, namun setidaknya dua fitur andalan lain yaitu Cortana dan Continuum masih dimungkinkan.
Layar 14 inch dengan resolusi maksimal 1920 x 1800 pixels pada laptop Lenovo ini sebenarnya nyaris sempurna, sayangnya ia tidak berpadu dengan optimal bersama sistem operasi Windows 10. Tingkat resolusi tersebut tidak cukup ideal dengan sistem operasi terbaru buatan Microsoft, bahkan hampir semua laptop berlayar 14 inch mengalami kondisi yang sama.
Opini Terhadap Laptop Hybrid Lenovo Yoga 700
Harga Lenovo Yoga 700 |
Hitam |
|
|
|
Sebagai salah satu pelopor hybrid laptop sekali lagi Lenovo membuktikan pengalamannya lewa Yoga 700. Meski dalam beberapa hal masih diketemukan kekurangan namun secara keseluruhan Lenovo Yoga 700 masih menjadi salah satu yang terbaik di kelasnya. Build quality kokoh, fan relatif senyap, stamina baterai panjang serta kualitas keyboard sangat baik menjadi faktor kekuatan laptop terbaru Lenovo ini.