on

Perbandingan Kamera Lumia 950 XL vs. Lumia 1020

Meski sudah berusia tiga tahun namun kamera Lumia 1020 diyakini masih merupakan kamera smartphone terbaik yang pernah ada sampai saat ini. Microsoft sendiri semenjak mengambil alih merek dagang Lumia dari Nokia baru tercatat sekali saja melahirkan flagship model dalam wujud Lumia 950 dan Lumia 950 XL.

Pecinta Windows Phone tak jarang merasa bimbang kala hendak menentukan pilihan antara Lumia 1020 dan Lumia 950 XL. Pada satu sisi Lumia 1020 dianggap memiliki kamera lebih baik dan pada sisi lain Lumia 950 XL jelas lebih future proof. Namun benarkah keyakinan seputar kamera itu benar adanya? Berikut kami sajikan perbandingan kamera Lumia 950 XL vs. Lumia 1020 untuk membuktikan persepsi tersebut.

Perbandingan Kamera Lumia 950 XL vs. Lumia 1020


Membandingkan Kamera Lumia 950 XL vs. Lumia 1020

Lumia 1020 mengusung sensor 41 MP PureView, dengan lensa Carl Zeiss f/2.2 yang sekaligus sanggup merekam video dalam resolusi setara FHF (1080 pixels). Sedangkan Lumia 950 XL yang tak lain adalah smartphone dengan kamera terbaik semenjak nama Lumia dikelola oleh Microsoft dilengkapi dengan sensor 20 MP PureView berikut lensa Carl Zeiss f/1.9. Lumia 950 XL juga didukung dengan kemampuan rekam video 4K berikut quad microphones.

Sebelum membahas lebih lanjut perbandingan kamera Lumia 950 XL vs. Lumia 1020 silakan terlebih dahulu menyimak tabel perbandingan di bawah ini:

Camera Specs Nokia Lumia 1020 Microsoft Lumia 950 XL
Sensor 41 MP PureView, 1/1.5″ size, 1.12um pixel size 20 MP PureView, 1/2.4″ size, 1.12um pixel size
Lens f/2.2 Carl Zeiss, 26mm f/1.9 Carl Zeiss, 26mm
Raw DNG Yes Yes
Video 1080p at 30 fps 2160p at 30 fps / 4K UHD
OIS Yes Yes
Front-facing selfie 1.2MP, 720p video 5MP, 1080p
Flash Xenon + LED Triple-toned LED flash
Microphones Dual / stereo Stereo recording, 4 microphones

Untuk membuktikan mana yang lebih baik antara Lumia 950 XL dan Lumia 1020 satu-satunya cara adalah dengan memperbandingkan langsung hasil kamera dari kedua smartphone seri Lumia tersebut.

Berikut adalah perbandingan foto hasil kamera Lumia 950 XL vs. Lumia 1020 untuk kondisi daylight shooting:

Perbandingan Foto Lumia 950 XL vs. Lumia 1020

Sementara di bawah ini adalah hasil perbandingan keduanya pada low-light/night shooting:

Perbandingan Hasil Kamera Lumia 950 XL vs. Lumia 1020

Dari beberapa sampel di atas yang dijadikan patokan dalam membandingkan kamera Lumai 950 XL dengan Lumia 1020 XL keduanya relatif berimbang dari sisi tingkat detil. Kedua smartphone sama-sama sanggup menghasilkan tingkat detil tinggi dalam hampir setiap situasi. Bedanya yang mencolok ada pada reproduksi warna.

Reproduksi warna pada foto hasil kamera Lumia 1020 terkesan lebih mendekati aslinya atau alamiah, sedangkan reproduksi warna dari foto hasil kamera Lumia 950 XL terkesan oversaturated yang cukup mengganggu pada situasi-situasi tertentu karena tidak mencerminkan kondisi sesungguhnya.

Harga Lumia 950 vs. Lumia 1020
Lumia 950 Lumia 1020
Harga Lumia 950 Harga Lumia 1020
Samsung Galaxy S7 beli sekarang


Kesimpulan Perbandingan Kamera Lumia 950 XL vs. Lumia 1020

Kamera Lumia 1020 memang unggul dalam reproduksi warna, namun di luar itu kamera Lumia 950 XL lebih reliabel karena mampu bekerja lebih cepat. Untuk ukuran smartphone gaek maka Lumia 1020 masih terbilang istimewa dari sisi kamera meski kinerjanya tergolong lambat dibanding kamera smartphone keluaran terbaru. Bagaimanapun jika saat ini Anda belum memiliki salah satu diantara keduanya dan dalam proses membuat keputusan beli rasanya Lumia 950 XL merupakan pilihan lebih bijak.