on

Perbedaan Samsung Galaxy S6 vs. Samsung Galaxy S6 Edge

Samsung Galaxy S6 dan Samsung Galaxy S6 Edge yang diperkenalkan secara resmi pekan lalu masih hangat menjadi pembicaraan hingga hari ini. Topik terhangat terhadap keduanya selain tertuju pada perbandingannya dengan kompetitor sekelas juga pada performa chipset Exynos terbaru yang sejauh ini menunjukkan sebagai yang tercepat dalam beberapa uji benchmark. Namun di luar kedua sorotan tersebut publik sendiri masih merasa penasaran mengenai perbedaan antara keduanya.

Perbedaan Samsung Galaxy S6 vs. Samsung Galaxy S6 Edge yang paling mencolok sudah pasti terletak pada desain layarnya. Namun ternyata kedua ponsel Android kelas high-end keluaran Samsung Mobile tersebut juga memiliki perbedaan detil lainnya. Artikel berikut hendak melihat perbedaan Samsung Galaxy S6 vs. Samsung Galaxy S6 Edge.

Perbedaan Samsung Galaxy S6 vs. Samsung Galaxy S6 Edge


Menilik Perbedaan Samsung Galaxy S6 vs. Samsung Galaxy S6 Edge

Kedua ponsel Samsung Galaxy terbaru rencananya akan mulai beredar di pasaran mulai tgl. 10 April mendatang. Menurut bocoran yang beredar dari beberapa retailer resmi, harga Samsung Galaxy S6 akan dipatok tak jauh beda dibandingkan Galaxy S5. Artinya harga Galaxy S6 masih relatif terjangkau untuk kelompok konsumen yang memang menjadi target market Galaxy seri S selama ini.

Namun hal yang sama tak berlaku pada Samsung Galaxy S6 Edge, masih dari sumber yang sama diketahui bahwa harga Samsung Galaxy S6 Edge dipatok harga premium seperti halnya Samsung Galaxy Note Edge beberapa waktu lalu. Tampaknya Samsung memang ingin memosisikan lini “Edge” sebagai produk premium dan eksklusif. Dan disinilah lagi-lagi muncul pertanyaan di benak calon konsumen: apa sebenarnya perbedaan Samsung Galaxy S6 vs. Samsung Galaxy S6 Edge hingga sang produsen membanderol Galaxy S6 Edge jauh lebih mahal?

Sekilas, sebagaimana sudah disinggung di atas bahwa desain layar adalah hal paling mencolok yang tampak membedakan keduanya. Di luar itu dari sisi desain keduanya begitu identik. Sama-sama menggunakan casing berbahan metal, baik Galaxy S6 maupun Galaxy S6 Edge tersedia dalam pilihan warna hitam, putih dan gold untuk warna standard. Sementara itu opsi warna khas Galaxy S6 untuk tahun ini adalah biru dan untuk Galaxy S6 Edge warna hijau.

Dengan hanya perbedaan di pilihan warna tak heran jika kedua ponsel Samsung Galaxy terbaru tersebut sulit ditemukan perbedaannya.

Bagaimana dengan perbedaan spesifikasi Samsung Galaxy S6 vs. Samsung Galaxy S6 Edge? Keduanya mengandalkan prosesor dari chipset yang sama. Prosesor octa-core yang terdiri atas prosesor quad-core Cortex-A53 berkecepatan 1.5 GHz dan prosesor quad-core Cortex-A57 dengan laju maksimal 2.1 GHz yang terintegrasi pada chipset Exynos 7240 menjadi jantung performa kedua ponsel tersebut.

Selain dibekali dengan RAM berkapasitas sama yaitu 3 GB, kapasitas media penyimpanan keduanya pun juga sama. Fitur atau dukungan konektivitas Samsung Galaxy S6 dan Samsung Galaxy S6 Edge berupa dual-band 11ac Wi-Fi, Bluetooth 4.1 dengan atpX, NFC, IR blaster dan 4G LTE Cat 6 didukung Download Booster tak berbeda satu sama lain. Begitu pula halnya dengan pemindai sidik jari dan detektor detak jantung yang ditemukan pada masing-masing.

Di sektor kamera baik kamera primer maupun sekunder keduanya lagi-lagi identik, demikian pula sistem operasi Android Lollipop serta tampilan antar muka TouchWiz. Lantas dimana letak perbedaan Samsung Galaxy S6 dan Samsung Galaxy S6 Edge bisa diketemukan?

Ternyata meski sama-sama tersedia dalam pilihan kapasitas memori internal 64 GB dan 128 GB namun Galaxy S6 Edge takkan dijual dengan kapasitas memori internal 32 GB. Versi 32 GB hanya disediakan untuk Galaxy S6.

Kapasitas baterai Galaxy S6 Edge pun 50 mAh lebih besar jika dibandingkan Galaxy S6, tampaknya ini dilakukan untuk mendukung layar Edge sendiri yang membutuhkan sumber daya lebih besar dibanding layar konvensional.

Jika memang perbedaannya setipis itu, pertanyaan selanjutnya sama seperti kala membandingkan Samsung Galaxy Note 4 vs. Samsung Galaxy Note Edge beberapa waktu lalu? Pantaskah selisih beberapa juta rupiah untuk menebus Galaxy S6 Edge dibanding Galaxy S6? Apa yang didapat konsumen dengan menambah beberapa juta rupiah tersebut?

Pertama-tama tentu saja adalah keunikan layar dan desain yang secara menyeluruh tampak lebih baik. Layar “Edge” pada kedua sisi tersebut juga memberikan kemudahan bagi pengguna kala hendak menghubungi orang-orang tertentu di samping mendapatkan notifikasi secara berkala pada sisi yang lainnya.

Perbandingan Harga Samsung Galaxy S6 vs. Samsung Galaxy S6 Edge
Samsung Galaxy S6 Samsung Galaxy S6 Edge
Harga Samsung Galaxy S6 Harga Samsung Galaxy S6 Edge
Sony Xperia Z2 beli sekarang


Kesimpulan Perbedaan Samsung Galaxy S6 vs. Samsung Galaxy S6 Edge

Menilik perbedaan Samsung Galaxy S6 vs. Samsung Galaxy S6 Edge poin per poin di atas tampaknya kondisi yang sama seperti kala membandingkan Samsung Galaxy Note 4 vs. Samsung Galaxy Note Edge kembali terjadi. Selisih beberapa juta rupiah yang dibayarkan oleh konsumen untuk membeli versi Edge sebenarnya lebih dimaksudkan untuk membeli “estetika” atau “keindahan” ketimbang fungsi, meski memang ada beberapa tambahan fungsi.