on

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus tampaknya bakal menjadi kompetisi yang paling panas di segmen high-end phablet tahun ini. Walau sebenarnya ada beberapa kandidat lain termasuk Motorola Moto X Style yang banderolnya lebih menggoda namun persaingan klasik antara Apple vs. Samsung tetap diprediksi bakal mendominasi di tahun 2015 ini.

Kala Apple merilis iPhone 6 Plus sorotan mata pun seketika tertuju pada perbandingan antara Galaxy Note 4 vs. iPhone 6 Plus, kala itu keduanya cukup berimbang. Kini setelah pabrikan asal Korea: Samsung Mobile merilis generasi terbaru dari seri Galaxy Note di atas kertas posisi Samsung mestinya superior atas Apple. Namun kondisi di lapangan tidak selamanya demikian, preferensi konsumen, pengaruh kelompok, belum lagi fanatisme terhadap merek tertentu turut berperan dalam sukses tidaknya sebuah produk di pasaran. Terlepas daripada faktor-faktor tersebut berikut kami sajikan perbandingan spesifikasi Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus secara head-to-head.

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus


Head-to-head Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Dari sisi dimensi Samsung melakukan diet yang cukup signifikan pada Galaxy Note 5 dibanding pedahulunya maupun iPhone 6 Plus. Meski bobot keduanya hanya berselisih 1 gram satu dengan yang lain namun kala digenggam harus diakui bahwa perbedaannya cukup terasa.

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Jika pada tahun lalu Samsung memadukan faux leather dengan bingkai aluminium kini Galaxy Note terbaru memadukan antara serat keca dengan aluminum yang memberi kesan lebih elegan. Apple seperti yang sudah-sudah tetap mempertahankan material aluminium sepenuhnya. Dari sisi build quality keduanya berimbang, sekali lagi tinggal perkara selera dan prefensi masing-masing agaknya yang bakal menjadi penentu di sini.

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Layar Samsung Galaxy Note 5 secara keseluruhan lebih luas dibanding iPhone 6 Plus demikian pula tingkat resolusi serta kepadatan warnanya lebih tinggi. Apple seperti biasa tidak pernah menawarkan resolusi serta kepadatan warna yang membuatnya unggul secara teoritis, namun dalam kondisi aktual situasinya sama sekali berbeda. Bahkan kala diperbandingan sebelah menyebelah kualitas layar keduanya sama-sama tampak menonjol dengan karakteristik yang berbeda.

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Kesimpulan Perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus

Berpegang pada beberapa poin perbandingan Samsung Galaxy Note 5 vs. iPhone 6 Plus di atas sampai saat ini memang tidak mudah untuk menentukan mana yang terbaik diantara keduanya jika berdasarkan perbandingan produk an sich. Karenanya kami menduga faktor-faktor non teknis yang memengaruhi calon konsumen dalam proses pengambilan keputusan beli tampaknya masih akan menjadi faktor dominan kala memperbandingan dan memilih keduanya.