Samsung Galaxy Note 4 tanpa diragukan adalah salah satu phablet yang paling dinantikan oleh para peminat sistem operasi Android di Indonesia dan berbagai belahan dunia. Semula diperkirakan bahwa pada pertengahan tahun ini Samsung bakal merilis generasi keempat dari seri Samsung Galaxy Note ini. Namun perkiraan tersebut meleset, dan bahkan beberapa sumber belakangan menyebut bahwa Samsung Galaxy Note 4 ini baru akan dirilis pada bulan Oktober nanti.
Beberapa sumber menyebut bahwa Samsung Galaxy Note 4 bakal mengusung layar 5.7 inch Super AMOLED dengan resolusi 1.440 x 2.650 pixels yang berarti sedikit lebih besar dibanding iPhone 6 Plus yang baru saja dirilis beberapa hari lalu. Namun ternyata bukan soal ukuran saja dimana Samsung Galaxy terbaru itu unggul atas iPhone, sebab berkat teknologi DisplayMate keakuratan warna Samsung Galaxy Note 4 menjadi yang terbaik di antara seluruh smartphone dan tablet yang ada saat ini.
Harga Samsung Galaxy Note 4 sendiri masih sulit untuk diestimasi saat ini, sebab penentuan harga Samsung Galaxy terbaru tersebut bukan semata-mata bergantung pada spesifikasi yang diusungnya namun juga dipengaruhi oleh kompetitornya. Namun dibalik misteri harga tersebut sekali lagi justru teknologi DisplayMate pada ponsel terbaru Samsung tersebut yang tampaknya bakal menjadi penentu kesuksesannya atas para pesaing.
Bukan hanya unggul atas pesaing, bahkan keakuratan warna serta kualitas layar Galaxy Note 4 konon 14% lebih baik dibanding Samsung Galaxy Note 3 yang sudah ada saat ini. Tingkat akurasi warna, tingkat kecerahan, kontras, resolusi dan viewing angles yang dihasilkan oleh teknologi DisplayMate menjadikan kualitas layar smartphone Samsung terbaru ini tak bakal sanggup dilampaui oleh iPhone 6 Plus sekalipun.
Lantas apa sebenarnya teknologi DisplayMate tersebut? DisplayMate adalah sebuah penemuan Samsung yang bermula dari kesadaran mereka bahwa sebagian konsumen ternyata menilai kualitas sebuah smartphone ataupun tablet dari kualitas gambar yang dihasilkan oleh layarnya. Berangkat dari pemikiran tersebut maka pihak pabrikan melakukan riset yang pada akhirnya melahirkan sebuah terobosan dalam wujud DisplayMate.
Teknologi ini sendiri baru akan diaplikasikan pertama kali pada dua phablet terbaru mereka yaitu Samsung Galaxy Note 4 dan Samsung Galaxy Note Edge.
Di luar itu masih ada beberapa fitur lain seperti finger print scanner, pengukur detak jantung dan tentu saja S-Pen yang lebih akurat dibanding sebelumnya. Namun tanpa diragukan bahwa fitur andalan Samsung Galaxy Note 4 tak lain dan tak bukan adalah DisplayMate.
Spesifikasi Samsung Galaxy Note 4
Keunggulan Samsung Galaxy Note 4 tentu saja bukan hanya pada kualitas layarnya. Untuk mendukung performa maka pihak pabrikan menanamkan prosesor quad-core 2.7 GHz Qualcomm Snapdragon 805 dan bukan prosesor Octa Core yang digunakan pada Samsung Galaxy Alpha.
Selain itu Samsung juga menyematkan RAM sebesar 3 GB untuk mendukung performa prosesor tersebut disamping pula memori internal sebesar 32 GB dan tentu saja slot microSD.
Meski di atas kertas spesifikasi Samsung Galaxy Note 4 terbilang istimewa namun berkat manajemen baterai pada chipset Snapdragon serta baterai 3200 mAh diyakini bahwa smartphone terbaru Samsung ini bakal mampu bertahan selama sehari penuh, kondisi itu masih ditambah dengan proses re-charge yang diklaim hanya memerlukan waktu sekitar 30 menit.
Seperti sudah disebut pada artikel sebelumnya bahwa Samsung Galaxy Note 4 akan menggunakan kamera utama 16 MP dan kamera depan 3.7 MP. Kamera utama bukan sekedar menawarkan nilai MP yang lebih tinggi ketimbang Samsung Galaxy Note 3 namun juga dilakukan updgrade untuk optical-image-stabilization-nya serta wide angle yang lebih lebar.
S-Pen yang merupakan bagian tak terpisahkan dari keluarga Galaxy Note sejak generasi pertama juga turut mendapat upgrade. S-Pen Samsung Galaxy Note 4 kini menawarkan 2048 dps.
Harga Samsung Galaxy Note 4
Lagi-lagi menebak harga Samsung Galaxy Note 4 bukan perkara gampang, lebih-lebih setelah Apple merilis iPhone 6 Plus yang diyakini bakal menjadi kompetitor utama Galaxy Note 4 ini. Besar kemungkinan harganya bakal lebih mahal dari Samsung Galaxy S5 dan Samsung Galaxy Note 3. Harga Samsung Galaxy S5 sendiri saat ini berada di kisaran Rp 6,7 jutaan, sementara harga Galaxy Note 3 bertahan di angka Rp 7,5 juta-an. Jika patokan tersebut yang diambil maka bisa jadi harga Samsung Galaxy Note 4 dibanderol sekitar Rp 8 – 8,5 juta-an, namun jika Samsung merasa yakin untuk berhadapan langsung dengan iPhone 6 Plus maka harganya bisa mendekati Rp 10 juta-an.
Erafone sendiri sempat me-listing harga Samsung Galaxy Note 4 yang dibanderol Rp 9,499 juta meski beberapa saat kemudian item tersebut menghilang dari listing. Apakah harga tersebut bisa menjadi patokan atau tidak tentu waktu lah yang bakal menjawab saat Samsung galaxy Note 4 resmi masuk ke Indonesia nantinya.
Update 10/5: Saat ini Samsung Galaxy Note 4 sudah resmi masuk di Indonesia. Bagi Anda yang tertarik memiliki atau sekedar ingin mengetahui harga resmi Samsung Galaxy Note 4 di Indonesia bisa dilihat di sini
Update 10/5: Saat ini Samsung Galaxy Note 4 sudah resmi masuk di Indonesia. Bagi Anda yang tertarik memiliki atau sekedar ingin mengetahui harga resmi Samsung Galaxy Note 4 di Indonesia bisa dilihat di sini