on

Perbandingan Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820

Perbandingan Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820 mungkin terasa sedikit janggal bagi kebanyakan orang. Sebab sementara Samsung Galaxy Alpha menyasar kelompok usia mapan sebaliknya HTC Desire 820 menyasar segmen kelompok usia di bawah 21 tahun dengan memosisikan dirinya sebagai ponsel selfie. Namun terlepas dari positioning yang ditetapkan masing-masing produsen terhadap produknya ternyata ada kesamaan karakteristik antara Samsung Galaxy Alpha dan HTC Desire 820.

Perbandingan Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820 menjadi relevan ketika calon konsumen tidak begitu saja menerima strategi pemasaran yang dilakukan oleh produsen salah satunya lewat positioning. Sebab di balik strategi pemasaran tersebut seringkali dua produk yang seolah tidak saling relevan justru memiliki relevansi yang kuat satu sama lain. Itu sebabnya perbandingan Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820 berikut layak Anda simak.

Perbandingan Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820


Perbandingan Desain & Spesifikasi Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820

Dari sisi desain keduanya tampak kontras. Samsung Galaxy Alpha yang menyasar kelompok usia mapan menawarkan desain premium, elegan dan diperkuat penegasannya dengan material aluminium. Pada sisi lain HTC Desire 820 yang menyasar segmen usia pra-dewasa mengusung desain yang lebih fun dan bewarna-warni dengan material plastik.

Namun seperti yang sudah disinggung di atas bahwa faktanya ada cukup banyak kemiripan antara Samsung Galaxy Alpha dan HTC Desire 820. Kesamaan tersebut mula-mula bisa dilihat dari layar yang sama-sama menawarkan resolusi 1280 x 720 pixels. Di jantung performa pun Samsung Galaxy Alpha dan HTC Desire 820 mengandalkan prosesor octa-core dan RAM dengan kapasitas sama yaitu 2 GB.

Kamera utama Samsung Galaxy Alpha dan HTC Desire 820 tidak juga terlalu berbeda satu sama lain. HTC menempatkan sensor 13 MP sementara Samsung menempatkan sensor 12 MP, keduanya sama-sama didukung oleh auto focus serta LED flash.

Untuk melihat perbandingan spesifikasi keduanya silakan menyimak tabel spesifikasi Samsung Galaxy Alpha dan spesifikasi HTC Desire 820 berikut:
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820
Brand
SamsungHTC
Model
Samsung Galaxy AlphaHTC Desire 820
Released on
August 2014September 2014
General
Dimensions (mm)
132.40 x 65.50 x 6.70157.70 x 78.74 x 7.74
Weight (gm)
115.00155.00
Display
Screen size (inches)
4.705.50
Touchscreen
YesYes
Touchscreen type
CapacitiveCapacitive
Resolution
720x1280 pixels720x1280 pixels
Memory
RAM
2GB2GB
Internal Storage
32GB16GB
Processor
Processor
1.8GHz octa-core1GHz octa-core
Processor Maker
Qualcomm Snapdragon 615
Software
Operating System
Android 4.4.2 KitKatAndroid4.4
Java Support
YesYes
Browser Flash Support
NoNo
Camera
Rear Camera
12-megapixel13-megapixel
Flash
NoYes
Front Camera
1.2-megapixel8-megapixel
Connectivity
Wi-Fi
YesYes
Wi-Fi Direct
NoNo
GPS
YesYes
Bluetooth
Yes, v 4.00Yes, v 4.00
NFC
YesNo
DLNA
NoYes
MHL Out
NoNo
HDMI
NoNo
USB
Micro-USBMicro-USB
USB Charging
YesYes
Proprietary charging connector
NoNo
Proprietary data connector
NoYes
Sensors
Compass/ Magnetometer
YesYes
Proximity sensor
YesYes
Accelerometer sensor
YesYes
Ambient light sensor
YesYes
Gyroscope
YesNo
Barometer
NoNo
Temperature sensor
NoNo
Battery
Battery Capacity
1860mAh2600mAhmAh
Removable Battery
NoYes

HTC Desire 820 ketika pertama kali dirilis beberapa bulan lalu adalah ponsel Android pertama yang mengusung prosesor octa-core 64 bit. Kala itu keputusan pabrikan asal Taiwan untuk menempatkan prosesor octa-core 64 bit pada seri Desire cukup mengejutkan mengingat bahwa lini HTC Desire merupakan lini ponsel kelas menengah dan bukannya kelas high-end. Bagi konsumen tentu saja sisi positifnya adalah kesempatan memiliki ponsel Android dengan spesifikasi tinggi namun harga setara ponsel kelas menengah.

Dari sisi layar, HTC Desire 820 unggul dibanding Samsung Galaxy Alpha jika hanya memperbandingkan ukuran keduanya. Namun karena resolusi keduanya berimbang maka Samsung Galaxy Alpha diuntungkan dari sisi kerapatan warna. Layar yang lebar memudahkan proses operasional sedangkan kerapatan warna memberikan kualitas gambar, teks serta video yang lebih baik. Jadi pilihannya bergantung pada preferensi masing-masing konsumen.

Perbandingan Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820

Perbandingan performa kecepatan antara Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820 menempatkan keduanya dalam posisi berimbang. Meski keduanya berasal dari chipset yang berbeda. Seperti biasa Samsung Mobile menggunakan chipset dan prosesor besutannya sendiri, kali ini adalah Exynos 5 Octa 5430. Sedangkan HTC mengandalkan Qualcomm Snadragon 615.

Masuk ke perbandingan media penyimpanan memang HTC Desire 820 yang hanya mengusung internal memori dengan kapasitas 16 GB tampak inferior dibanding Samsung Galaxy Alpha yang menawarkan 32 GB. Namun perlu diingat bahwa Samsung Galaxy Alpha tidak mendukung eksternal memori sementara HTC Desire 820 mendukung hingga kapasitas 128 GB. 32 GB pada Samsung Galaxy Alpha bagi mayoritas pengguna sudah terasa cukup dari sisi kapasitas, namun keberadaan eksternal memori menjadikan proses transfer data ke media lain lebih fleksibel.

Keunggulan HTC Desire 820 jika dibanding Samsung Galaxy Alpha tentu saja terletak pada kamera depan sesuai positioning-nya. Samsung Galaxy Alpha yang menyasar kelompok usia mapan hanya mengusung kamera depan 2 MP karena tipikal kelompok konsumen ini hanya membutuhkan kamera depan untuk video calling. Sedangkan HTC Desire 820 yang menyasar segmen usia pra-dewasa yang menggandrungi berfoto selfie menawarkan kamera depan dengan sensor 8 MP berikut beberapa aplikasi olah foto.

Kesimpulan Perbandingan Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820

Perbandingan Harga Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820
Samsung Galaxy Alpha HTC Desire 820
Harga Samsung Galaxy Alpha Harga HTC Desire 820
Sony Xperia Z2 beli sekarang


Memilih siapa yang lebih unggul dalam perbandingan Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820 tidaklah mudah sebab semua kembali pada poin-poin mana yang dipersepsi penting dan poin-poin mana yang bisa dikompromi sesuai preferensi masing-masing calon konsumen.

Samsung Galaxy Alpha menawarkan desain yang lebih elegan, dewasa dan premium namun beberapa fitur yang diusungnya seperti pemindai sidik jari serta pendeteksi detak jantung terasa kurang substansial dan cenderung bersifat gimmick.
Pada sisi lain penampilan HTC Desire 820 memang mungkin kurang bisa diterima oleh kelompok usia mapan, namun pada sisi lain fitur-fitur yang diusungnya lebih substansial dan fungsional.

Poin akhir pada perbandingan Samsung Galaxy Alpha vs. HTC Desire 820 tentu berpulang pada harga. Harga Samsung Galaxy Alpha saat ini ada di kisaran Rp 7.1 hingga 7.5 juta-an tergantung strategi tiap-tiap retailer. Sedangkan harga HTC Desire 820 belum bisa disebut karena unitnya belum resmi masuk di Indonesia, namun melihat bahwa saat ini HTC Desire 820 yang sudah masuk tidak resmi saja dibanderol Rp 6.5 juta-an maka hampir pasti harga resminya nanti akan di bawah itu. Artinya dari sisi harga sudah jelas HTC Desire 820 lebih ekonomis ketimbang Samsung Galaxy Alpha.