HP Android Samsung Galaxy S5 dan Samsung Galaxy Alpha adalah dua ponsel kasta tertinggi di jajaran lini produk Samsung Galaxy. Semula Samsung Galaxy Alpha disebut-sebut sebagai model flagship terbaru menggantikan Samsung Galaxy S5. Namun ternyata pihak Samsung Mobile sendiri menyatakan bahwa Samsung Galaxy Alpha berada satu tingkat di bawah Samsung Galaxy S5. Pernyataan tersebut terasa sedikit membingungkan mengingat dalam banyak hal justru Samsung Galaxy Alpha terkesan lebih premium dibanding Samsung Galaxy S5.
Apa saja sebenarnya perbedaan antara Samsung Galaxy S5 dan Samsung Galaxy Alpha? Mengapa pihak produsen justru menyatakan Samsung Galaxy S5 yang lebih tinggi tingkatnya dibanding Samsung Galaxy Alpha? Terakhir tentu saja mana yang paling sesuai bagi Anda jika sedang mempertimbangkan salah satu di antaranya?
Perbandingan Layar serta Desain Samsung Galaxy S5 dan Samsung Galaxy Alpha
Samsung Galaxy Alpha mengusung layar Super AMOLED berukuran 4.7 inch dengan resolusi 720 x 1280 pixels, sementara Samsung Galaxy S5 mengusung layar sedikit lebih besar yaitu 5.1 inch beresolusi 1080 x 1920 pixels bertipe sama yaitu Super AMOLED. Di sini Samsung Galaxy S5 jelas lebih unggul dibanding Samsung Galaxy Alpha bukan saja dari ukuran layar namun juga resolusi yang lebih tinggi. Rasio antara ukuran layar dan resolusi Samsung Galaxy Alpha menghasilkan kerapatan warna 312 ppi, sementara pada Samsung Galaxy S5 menghasilkan kerapatan 432 ppi. Pada sisi lain layar Samsung Galaxy S5 masih dilapis dengan Gorilla Glass 3 dimana Samsung Galaxy Alpha sudah menggunakan Gorilla Glass 4.
Sedangkan dimensi Samsung Galaxy Alpha yang hanya 132.4 x 65.5 x 6.7 mm dengan berat 115 gram dirasa lebih ideal bagi sebagian konsumen terutama kaum pria dibanding Samsung Galaxy S5 yang lebih besar yaitu 142 x 72.5 x 8.1 mm dan bobot 145 gram. Tak hanya itu, Samsung Galaxy S5 masih menggunakan casing plastik sementara Samsung Galaxy Alpha sudah menggunakan casing aluminium. Apapun pembelaan pihak Samsung mengenai kualitas casing plastik pada Samsung Galaxy S5, faktanya kala digenggam material aluminium yang digunakan untuk casing Samsung Galaxy Alpha terasa lebih premium dan kokoh ketimbang Samsung Galaxy S5. Jadi untuk perbandingan desain Samsung Galaxy Alpha unggul dibanding Samsung Galaxy S5.
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy S5 dan Samsung Galaxy Alpha
Samsung Galaxy Alpha specs | Samsung Galaxy S5 specs | |
Screen | 4.7 inch, 720 x 1280 px, Super AMOLED panel | 5.1 inch, 1080 x 1920 px, Super AMOLED panel |
Hardware | Samsung Exynos 5 Octa 5430 + Mali T628 MP6 graphics | Qualcomm Snapdragon 801 MSM8974AC 2.5 GHz + Adreno 330 graphics |
Memory | 2 GB RAM | 2 GB RAM |
Storage | 32 GB | 16/32 GB + microSD cards up to 128 GB |
Connectivity | 4G/LTE, Wireless AC, Bluetooth 4.0, GPS, NFC | 4G/LTE, Wireless AC, Bluetooth 4.0, GPS, NFC |
Ports | microUSB 2.0, nano-SIM | microUSB 3.0, micro-SIM, microSD, IR |
Cameras | 12 MPx main camera, 2.1 MPx front camera | 16 MPx main camera, 2 MPx front camera |
Battery | 1860 mAh, removable | 2800 mAh, removable |
OS | Android 4.4.4 KitKat | Android 4.4.2 KitKat |
Size | 132.4 x 65.5 x 6.7 mm (5.21 x 2.58 x 0.26 inches) | 142 x 72.5 x 8.1 mm (5.59 x 2.85 x 0.32 inches) |
Weight | 115 g (4.06 oz) | 145 g (5.11 oz) |
Others | metallic edges, side-mounted speaker, 4K video recording | back-mounted speaker, IP67 certified, 4K video recording |
Samsung Galaxy Alpha menggunakan prosesor Octa-core dari chipset Exynos 5 Octa 5530 yang terdiri atas sebuah prosesor quad-core Cortex A15 dengan kecepatan 1.8 GHz dan prosesor quad-core Cortex A7 berlaju maksimal 1.3 GHz yang didukung oleh RAM 2 GB.
Samsung Galaxy S5 pada sisi lain mengandalkan prosesor quad-core Krait 400 dengan laju maksimal 2.5 GHz dengan chispet ualcomm MSM8974AC Snapdragon 801. Kapasitas RAM yang mendukungnya sama seperti Samsung Galaxy Alpha yaitu 2 GB.
Di atas kertas orang cenderung berpikir bahwa Samsung Galaxy Alpha lebih cepat dibanding Samsung Galaxy S5 karena hanya membandingkan istilah octa-core vs. quad-core. Namun pada faktanya performa kecepatan kedua seri berbeda dari lini HP Android Samsung Galaxy tersebut tak berbeda satu sama lain. Kecuali pada aplikasi berat dimana gejala lag masih terkadang muncul pada Samsung Galaxy S5 dan tidak ditemukan pada Samsung Galaxy Alpha.
Masuk ke media penyimpanan Samsung Galaxy Alpha hanya tersedia dalam satu opsi internal memori yaitu 32 GB tanpa dukungan eksternal memori. Sedangkan Samsung Galaxy S5 selain tersedia dalam dua pilihan internal memori masing-masing 16 GB dan 32 GB juga masih menyediakan dukungan eksternal memori hingga kapasitas 128 GB. Oleh karena opsi yang lebih variatif serta alasan kepraktisan dalam memindah data maka Samsung Galaxy S5 unggul di perbandingan media penyimpanan.
Samsung Galaxy S5 lagi-lagi mengalahkan Samsung Galaxy Alpha di sektor kamera berkat kamera utama 16 MP yang didukung phase detection autofocus dan LED Flash, sementara kamera 2 MP pada bagian depannya hanya berselisih tipis dibanding Samsung Galaxy Alpha. Samsung Galaxy Alpha juga tidak kalah telak dengan kamera utama 12 MP didukung LED flash dan autofocus dan kamera depan 2.1 MP. Meski demikian secara keseluruhan Samsung Galaxy S5 tampil sebagai pemenang pada perbandingan kamera di atas kertas, meski fakta di lapangan tak selalu demikian.
Perbandingan Harga Samsung Galaxy S5 dan Samsung Galaxy Alpha | |
Samsung Galaxy Alpha | Samsung Galaxy S5 |
Perbandingan Samsung Galaxy S5 dan Samsung Galaxy Alpha di sektor baterai lagi-lagi memunculkan Samsung Galaxy S5 sebagai unggulan karena dengan daya baterai 2800 mAh HP Android Samsung Galaxy ini sanggup bertahan selama 21 jam, padahal Samsung Galaxy Alpha dengan baterai 1860 mAh hanya sanggup bertahan selama 11 jam.