Perbandingan Samsung Galaxy A3 vs. Samsung Galaxy A5 bakal menarik untuk disimak mengingat bahwa keduanya saat ini sudah resmi tersedia di Indonesia. Kedua smartphone Android Samsung Galaxy terbaru tersebut sama-sama menawarkan desain yang ramping lewat desain unibodi dan elegan berkat casing metal. Pabrikan asal Korea yang sebelumnya memiliki reputasi gemar merilis “ponsel plastik” tersebut sudah melangkah meninggalkankan reputasi masa lalunya itu meski secara perlahan.
Perbandingan Samsung Galaxy A3 vs. Samsung Galaxy A5 mencoba mengupas apa saja sebenarnya esensi perbedaan keduanya sehingga calon pembeli yang sedang mempertimbangkan keduanya memiliki cukup gambaran sebelum membuat keputusan beli. Tanpa berpanjang lebar silakan menyimak perbandingan Samsung Galaxy A3 vs. Samsung Galaxy A5 kali ini:
Perbandingan Desain Serta Spesifikasi Samsung Galaxy A3 vs. Samsung Galaxy A5
Dari sisi desain keduanya memiliki tingkat kemiripan yang sangat tinggi. Meski demikian dari sisi dimensi perbedaan keduanya cukup kentara. Samsung Galaxy A5 memang lebih lebar dengan dimensi 139.3 x 69.7 x 6.7 mm dan bobot 123 gram namun pada saat yang sama juga justru sedikit lebih tipis dibanding Galaxy A3 yang dimensinya 130.1 x 65.5 x 6.9 mm.
Oleh karena keduanya mengadopsi desain unibodi maka penempatan slot micro SD serta SIM terletak di bagian samping.
Layar Samsung Galaxy A5 yang berukuran 5 inch sedikit lebih lebar dibanding Samsung Galaxy A3 dengan 4.5 inch. Nilai kepadatan warna pada layar Galaxy A5 juga sedikit lebih tinggi dibanding Galaxy A3 dengan perbandingan 294 ppi vs. 245 ppi. Dan keduanya juga sama-sama mengadopsi tipe Super AMOLED dengan berbagai kelebihan serta kelemahan yang sudah menjadi pengetahuan umum. Sayangnya baik Galaxy A3 maupun A5 sama-sama belum dilapis Corning Gorilla Glass atau sejenisnya.
Performa keduanya hanya berselisih tipis sebab sama-sama menggunakan chipset Cortex-A53 dengan GPU Adreno 306 dan prosesor quad-core Snapdragon 410 berkecepatan 1.2 GHz yang terintegrasi. Perbedannya hanya terletak pada kapasitas RAM dimana pada Galaxy A5 berkapasitas 2 GB sedangkan pada Galaxy A3 hanya 1 GB. Pada prakteknya perbedaan tersebut baru terasa kala melakukan multitasking.
Pada poin media penyimpanan keduanya kembali berimbang karena sama-sama menawarkan kapasitas memori internal 16 GB dengan opsi penambahan memori eksternal hingga kapasitas 64 GB.
Demikian juga perangkat lunak keduanya sama-sama menjalankan Android versi yang sama (KitKat) dan tampilan antar muka TouchWiz yang sama persis pula.
Oleh karena spesifikasi berikut resolusi serta ukuran layar yang lebih tinggi maka Samsung pun memberikan baterai dengan kapasitas lebih besar untuk Samsung Galaxy A5. Jika Samsung Galaxy A3 hanya mengandalkan baterai dengan kapasitas 1900 mAh pada Galaxy A5 kapasitasnya membengkak menjadi 2300 mAh.
Untuk perbandingan fitur kamera kembali ditemukan perbedaan signifikan pada kamera Samsung Galaxy A3 vs. Samsung Galaxy A5 karena sementara Galaxy A3 mengandalkan kamera utama 8 MP pada Galaxy A5 sensornya menjadi 13 MP. Keduanya sama-sama didukung oleh auto-focus, flash, face detection, panorama, geo-tagging dan kemampuan merekam klip dengan resolusi Full-HD pada 30 fps. Kamera depan keduanya identik yaitu 5 MP yang rasanya bakal menarik minat penggemar foto selfie.
Bicara soal dukungan jaringan serta konektivitas baik Samsung Galaxy A3 maupun Samsung Galaxy A5 sudah mendukung 3G, 4G, Bluetooth 4.0, WiFi, dan bahkan NFC.
Kesimpulan dan Perbandingan Harga Samsung Galaxy A3 vs. Samsung Galaxy A5
Harga Samsung Galaxy A3 dan Samsung Galaxy A5 | |
Samsung Galaxy A3 | Samsung Galaxy A5 |
Lewat poin per poin dalam perbandingan Samsung Galaxy A3 vs. Samsung Galaxy A5 di atas rasanya cukup jelas bahwa sekalipun keduanya tampak identik namun pada poin-poin tertentu Galaxy A5 lebih unggul dibanding Galaxy A3.
Fakta tersebut cukup wajar jika melihat bahwa harga Samsung Galaxy A5 yang dibanderol Rp 5 juta-an jelas lebih mahal dibanding harga Samsung Galaxy A3 yang hanya di kisaran Rp 3,5 juta-an. Namun apakah selisih harga yang lumayan itu terasa pantas untuk mengkompensasi kelebihan Galaxy A5 atas Galaxy A3? Silakan Anda sendiri yang menilainya.