Perbandingan Samsung Galaxy S6 vs. Motorola Nexus 6 mewakili dua smartphone Android flagship model dari dua kutub yang berbeda. Galaxy S6 yang dibesut oleh Samsung kaya akan fitur gimmick berikut tampilan antar muka yang kaya animasi. Sementara di kutub yang berseberangan Motorola Nexus 6 sebagai representasi resmi dari Android tampil lebih sederhana dengan tujuan memberi pengalaman kepada pengguna akan kemurnian sistem operasi Android itu sendiri.
Karenanya perbandingan Samsung Galaxy S6 vs. Motorola Nexus 6 ini berbeda dengan perbandingan antar dua ponsel kelas flagship seperti biasanya. Sebagai penerus dari pendahulu masing-masing, keduanya sejauh ini layak diapresiasi, sebab peningkatan yang ditawarkan terbilang sangat signifikan. Berikut perbandingan Samsung Galaxy S6 vs. Motorola Nexus 6 selengkapnya:
Perbandingan Detil Samsung Galaxy S6 vs. Motorola Nexus 6
Sebelum masuk pada perbedaan, ada beberapa persamaan antara kedua ponsel Android kelas high-end ini. Diantaranya adalah resolusi layar Quad HD dengan teknologi AMOLED, RAM dengan kapasitas 3 GB, dukungan konektivitas serta jaringan dual-band Wi-Fi, Bluetooth 4.1, NFC dan microUSB port juga keduanya sama-sama menjalankan sistem operasi Android Lollipop.
Meski demikian lepas daripada hal-hal yang disebut di atas keduanya begitu berseberangan bagai bumi dan langit. Untuk melihat perbedaan Samsung Galaxy S6 vs. Motorola Nexus 6 silakan menyimak tabel berikut:
Sama halnya dengan Samsung Galaxy S6, Motorola Nexus 6 pun hampir sepenuhnya berbeda jika dibanding smartphone Nexus generasi sebelumnya. Setelah beberapa generasi ponsel Nexus mengandalkan LG sebagai produsennya serta mengedepankan konsep minimalis sekaligus terjangkau kini Google pilih melakukan pendekatan berbeda. Nexus 6 yang kali ini produksinya dipercayakan pada Motorola sejak awal diposisikan untuk bersaing dengan ponsel kelas high-end tentu dengan berbagai kecanggihan dan banderol yang tak lagi murah.
Motorola sendiri mengambil flagship model mereka yaitu Moto X sebagai blueprint-nya dan mengembangkan di beberapa bagian untuk memenuhi permintaan Google. Di jantung performa, chipset Snapdragon 805 dengan prosesor quad-core 32 bit berkecepatan 2.7 GHz yang terintegrasi menjadi andalannya. Chipset ini sama persis seperti yang digunakan oleh Samsung Galaxy Note 4 maupun Samsung Galaxy Note Edge. Motorola sendiri juga sudah mengadopsinya kala membesut Motorola Droid Turbo yang fenomenal itu. Namun demikian kedigdayaan serta nama besar Snapdragon 805 menjadi surut di tahun 2015 ini. Bukan saja karena Qualcomm sudah merilis versi yang lebih baru namun juga karena chipset Exynos yang digunakan oleh Galaxy S6 berikut prosesor octa-core 64-bit yang terintegrasi pada chipset ini adalah yang tercepat sampai detik ini.
Lagi-lagi sama seperti perbandingan Samsung Galaxy S6 dengan flagship model keluaran tahun lalu, fakta bahwa Galaxy S6 sudah meninggalkan DDR3 RAM dan menggantinya dengan DDR4 RAM makin membuat model tertinggi milik Samsung Mobile ini unggul atas para kompetitornya.
Meski demikian, pada fitur kamera berbeda dengan smartphone Nexus yang sudah-sudah dimana tak pernah dikenal memiliki kualitas kamera yang superior, pada Samsung Galaxy S6 peningkatannya begitu terasa. Memang kamera utama 13 MP yang didukung oleh OIS serta auto focus pada Motorola Nexus 6 masih belum bisa bersaing dengan kamera 16 MP berteknologi ISOCELL pada Galaxy S6, namun demikian kualitas foto yang dihasilkan tetap sesuai ekspektasi konsumen terhadap kualitas kamera sebuah ponsel kelas ini.
Sama halnya seperti Galaxy S6, Nexus 6 pun juga dibekali dengan fitur yang bertujuan mempercepat proses pengisian ulang daya baterai. Namun karena kapasitas baterai yang diusungnya jauh lebih besar dibanding Galaxy S6 maka ponsel besutan Motorola bermerek Nexus ini unggul di sektor baterai dibanding ponsel andalan Samsung.
Bukan baterai saja yang menjadi poin keunggulan Motorola Nexus 6 dibanding Galaxy S6, speaker stereo yang menghadap ke depan serta casing kedap air dengan lapisan nano membuatnya unggul sekali lagi atas Samsung Galaxy S6.
Kesimpulan Perbandingan Samsung Galaxy S6 vs. Motorola Nexus 6
Walau dalam beberapa hal Nexus 6 menunjukkan keunggulannya atas Galaxy S6, juga peningkatan dibanding pendahulunya sangat layak mendapat apreasiasi namun kesemuanya itu masih belum cukup menjadi bekal untuk tampil sebagai pemenang dalam perbandingan Samsung Galaxy S6 vs. Motorola Nexus 6.
Prosesor 64 bit yang lebih mampu mengoptimalkan kinerja sistem operasi Android Lollipop, DDR4 RAM yang lebih efisien dibanding DDR3, belum lagi kamera yang bukan saja mampu menghasilkan kualitas foto superior namun juga menawarkan kinerja auto focus yang sangat cepat menjadi kunci kemenangan Galaxy S6 atas Nexus 6 pada perbandingan ini.