Sony Xperia Z3 Tablet Compact disebut-sebut sebagai penantang utama dari iPad Mini. Dengan layar berukuran 8 inch dan bobot 270 gram memang Tablet Android besutan Sony ini sangat nyaman dioperasikan dengan satu tangan. Dan tentu saja dengan dimensi yang dimilki sudah pasti terasa lebih praktis saat harus dibawa kemana-mana.
Sony Xperia Z3 Tablet Compact bukan hanya lebih tipis namun sekaligus lebih ringan jika dibandingkan iPad Mini. Meski ringan dan tipis namun build quality-nya terasa solid sehingga memberikan rasa aman tersendiri bagi pemiliknya. Sama halnya dengan Xperia Z2 Tablet Compact fitur perlindungan terhadap air pun turut dimiliki oleh Sony Xperia Z3 Tablet Compact.
Spesifikasi Sony Xperia Z3 Tablet Compact
- 8-inch
- 1920 x 1200
- 270g
- Android 4.4 KitKat
- 2.2-megapixel
- 8.1-megapixel
- 2.5GHz Snapdragon 801
- 3GB
- 16GB or 32GB
- Wi-Fi or 4G models available
- Water resistant
Meski Tablet dengan layar berukuran 10 inch seperti Samsung Galaxy Tab S atau iPad Air 2 terasa lebih mudah dibaca namun Tablet 8 inch memiliki keunggulan dari segi kepraktisan. Ukurannya tidak terlalu kecil namun unsur kepraktisan tetap terpenuhi
Sony sendiri selama ini sudah sukses dengan Sony Xperia Z3 dan Xperia Z3 Compact yang dikenal memiliki layar dengan kualitas terbaik di kelasnya. Ternyata pada Sony Xperia Z3 Tablet Compact pabrikan elektronik asal Jepang itu masih mampu menghadirkan yang lebih baik lagi lewat layar IPS LCD berukuran 8 inch.
Layar Sony Xperia Z3 Tablet Compact bukan sekedar menawarkan resolusi 1080 pixels yang mengoptimalkan pengalaman menikmati foto atau film namun juga menyediakan dua setting visual. Layar ini juga memiliki tingkat brightness yang sangat tinggi dan menjadikannya sangat ideal digunakan di luar ruangan.
Berbeda dengan kebanyakan Tablet Android yang meletakkan speaker di bawah atau belakang, Sony Xperia Z3 Tablet Compact memiliki speaker yang terletak pada bagian depan casing baik di atas maupun di bawah sehingga suara yang dihasilkan tidak terhalang.
Tablet besutan Sony ini juga sudah dilengkapi dengan digital noise cancellation sehingga suara dari luar bisa diminimalisir sedemikian rupa dengan menggunakan earphone yang kompatibel.
Di sektor performa sama seperti umumya Tablet Android di kelas ini, Sony mengandalkan Snapdragon 801. Artinya baik menjalankan aplikasi video editing maupun memainkan game 3D bisa berjalan dengan mulus pada Sony Xperia Z3 Tablet Compact.
Daya tahan baterainya juga terbilang luar biasa untuk sebuah Tablet Android. Saat diuji menjalankan video stream non stop dengan tingkat kecerahan layar pada posisi maksimal ternyata baterainya sanggup bertahan selama enam jam. Memang masih belum bisa menyamai iPad Mini yang pada kondisi sama bertahan selama sembilan jam, namun untuk ukuran Tablet Android tentu fakta ini sudah di atas rata-rata rival sekelasnya.
Tablet dan HP Sony selalu terkenal dengan kamera yang mumpuni. Meski sebenarnya hanya orang kurang kerjaan saja yang memilih memfoto dengan Tablet. Pasalnya selain dimesinya tidak ideal, juga kualitas foto yang dihasilkan tidak sebanding dengan kesulitannya.
Sony Xperia Z3 Tablet Compact sendiri dilengkapi dengan kamera depan 2.2 MP yang cukup handal mengambil foto pada kondisi minim cahaya. Sementara performa kamera 8.1 MP di bagian belakang juga tidak mengecewakan untuk ukuran sebuah Tablet. Berkat mode Superior Auto foto yang dihasilkan relatif tajam dan bersih hampir dalam berbagai kondisi.
Harga Sony Xperia Z3 Tablet Compact
Sony Xperia Z3 Tablet Compact | |||
Gratis ongkos kirim dan bisa dibayar ditempat atau COD | |||
Harga Sony Xperia Z3 Tablet Compact memang terbilang mahal yaitu di kisaran Rp 7.5 juta-an, namun jika melihat kualitas dan performa yang ditawarkan rasa-rasanya harga tersebut masih dalam kategori wajar.
Jika Anda sedang mempertimbangkan untuk membeli Tablet Android berukuran 8 inch maka Sony Xperia Z3 Tablet Compact adalah pilihan terbaik yang ada saat ini, namun jika menyebutnya sebagai iPad Mini killer rasa-rasanya masih terlalu berlebihan.