on

Samsung Galaxy Ace 4: Senjata Samsung Memborbardir Segmen Entry-Level

Samsung Galaxy Ace 4 secara mengejutkan masih dirilis oleh pabrikan asal Korea sekalipun di akhir tahun lalu secara resmi mereka menyebut hendak merampingkan portofolio produknya di tahun 2015 ini. Seri Galaxy Ace selama ini lekat dengan segmen entry-level, sebab dengan harga yang sangat murah ponsel Android ini menawarkan kualitas layar yang lumayan baik dari sisi brightness-nya berikut tentu saja nama besar Samsung.

Tantangan yang dihadapi oleh Samsung Galaxy Ace 4 bagaimanapun berbeda sama sekali dengan para pendahulunya. Sebab beberapa tahun yang lalu tak banyak kompetitor dari merek mapan yang serius menggarap segmen ini. Namun kini dengan kehadiran nama-nama besar seperti Motorola Moto E LTE, Lenovo S580, LG L70 atau bahkan saudara sekandungnya Samsung Galaxy J1?

Pengalaman Samsung Galaxy Ace 4


Ulasan dan Spesifikasi Samsung Galaxy Ace 4

Sebenarnya cukup mengejutkan keputusan Samsung mempertahankan seri Galaxy Ace, pasalnya di segmen yang sama produsen tersebut juga merilis Samsung Galaxy J1 yang disambut dengan cukup positif oleh pasar. Besar kemungkinan bahwa alasan pabrikan asal Korea itu mempertahankan seri Galaxy Ace semata-mata untuk mempertahankan pangsa pasarnya di segmen paling bawah ini.

Namun terlepas dari strategi apapun yang dimainkan oleh Samsung, pastinya di mata konsumen hanya ada satu hal yang penting: sudah sesuaikah kinerja/kualitas sebuah produk dengan ekspektasinya?
Dari sisi desain sudah kentara sekali bagaimana sang produsen tak mengubah desain Samsung Galaxy Ace 4 dibanding pendahulunya. Kecuali tentu saja beberapa ubahan minor seperti penempatan tombol daya yang lebih rendah dibanding Galaxy Ace 3 serta kontur bagian belakang yang dimaksudkan agar ponsel Android murah keluaran Samsung ini tak terlalu licin kala digenggam.

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Ace 4

Layar Samsung Galaxy Ace 4

Dari sisi desain memang Samsung Galaxy Ace 4 pada dasarnya terkesan membosankan sebagaimana umumnya ponsel keluaran Samsung, namun dari sisi build quality tak ada kritikan yang perlu diberikan kepadanya. Kualitasnya terbilang solid untuk sebuah ponsel Android yang banderolnya kurang dari Rp 2 juta.

Di sektor performa masih bisa dilihat bagaimana Samsung masih mempertahankan kapasitas RAM 1 GB, kapasitas memori internal 8 GB. Bedanya jika pada Galaxy Ace 3 digunakan chipset Broadcom BCM21664 maka kali ini penggantinya mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 410 MSM8916 dengan prosesor berkecepatan 1.0 GHz yang terintegrasi serta sudah menjalankan sistem operasi Android KitKat 4.4.2).

Untuk dukungan konektivitas dan jaringan Samsung Galaxy Ace 4 menyediakan micro USB 2.0 port, micro SIM slot, micro SD slot, GPS, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth 4.0, 3g, GPRS dan EDGE.

Meski kesemuanya itu terasa sudah cukup untuk sebuah ponsel di kisaran harga ini namun sayangnya ada kelemahan Samsung Galaxy Ace 4 yang sangat mendasar yaitu kala digunakan untuk bertelepon suaranya terlalu rendah dan tidak jernih.

Sedangkan untuk fitur kamera masih tetap mempertahankan kamera utama 5 MP seperti pendahulunya, hanya saja kali ini pada bagian depan pihak produsen menempatkan kamera 1.3 MP sebagai kamera sekunder. Tak bakalan bermanfaat untuk berfoto selfie namun setidaknya bisa digunakan melakukan video calling.

Kualitas kamera utamanya seperti sudah bisa dibayangkan hanya menghasilkan kualitas foto yang di bawah standar, detilnya jauh dari ideal demikian reproduksi warnanya tidak natural maupun tajam. Fitur auto focus yang menyertainya juga bekerja dengan sangat lambat. Meski demikian untuk ponsel seharga ini rasanya konsekuensi tersebut tak perlu dipermasalahkan.

Kualitas Kamera Samsung Galaxy Ace 4

Keunggulan Samsung Galaxy Ace 4 dibanding Samsung Galaxy Ace 3 sebenarnya justru terletak pada performa dimana dalam pengujian dengan Geekbench 3 perbedaannya cukup mencolok, dan bukan sekedar teoritis sebab dalam keseharian perbedaan performa antara keduanya juga cukup bisa dirasakan.

Meski sudah jelas bahwa ponsel Android kelas low-end tak pernah dirancang untuk menjalankan game namun Galaxy Ace 4 masih bisa menjalankan game “Asphalt 8” dengan mulus, tentu saja karena resolusi yang rendah.

Kelebihan lain dari Galaxy Ace 4 dibanding Galaxy Ace 3 terletak pada kapasitas baterai yang lebih besar, hasilnya Galaxy Ace 4 mampu bertahan hampir 1 jam lebih lama dibandingkan Galaxy Ace 3.

Kesimpulan dan Harga Samsung Galaxy Ace 4

Cek Harga Samsung Galaxy Ace 4
Samsung Galaxy Ace 4
Harga Samsung Galaxy Ace 4
Samsung Galaxy Ace 4


Jika dibandingkan Galaxy Ace 3 maka sudah jelas ada cukup peningkatan pada Galaxy Ace 4 dan lebih-lebih jika membandingkan harga Samsung Galaxy Ace 4 yang dibanderol Rp 1,425 juta dan harga Samsung Galaxy Ace 3 yang dibanderol Rp 1,6 juta sudah pasti Galaxy Ace 4 lebih valueable ketimbang pendahulunya itu. Namun jika Anda bukan maniak merek Samsung maka ada beberapa kompetitor yang sejujurnya lebih layar dipertimbangkan, jika dibanding para kompetitor maka keunggulan Samsung Galaxy Ace 4 hanya terletak pada layana purna jual yang lebih baik. Itupun menjadi tak berlaku jika pembandingnya adalah ponsel keluaran LG.